Halaman

Sunday, October 15, 2017

Cara Bikin Bubur Sumsum yang Enak

Bubur sumsum merupakan makanan yang sangat bagus buat pencernaan. Busur sumsum memiliki tekstur yang sangat lembut, sehingga sangat mudah untuk diserap tubuh. Selain lebut, rasanya juga selalu membuat orang ingin makan lagi, makan lagi, dan makan lagi. Cara membuat bubur sumsum cukup sederhana dan tidaklah susah. Ini saya buat sendiri di rumah. Anda pun bisa bikin sendiri, apalagi bagi para bunda di rumah, sudah pasti banyak waktu untuk

Resep bubur sumsum yang digunakan tidak susah dicari, dan jenisnya pun tidak banyak. Hanya beberapa bahan saja. Berikut saya kasih tahu bahannya apa saja ya :

  • Tepung beras secukupnya, atau kira-kira 500gr
  • Santan 1 liter, dari ukuran satu buah kelapa
  • Daun pandan 2 helai / secukupnya
  • 1 sendok teh garam.
  • Gula merah (disebut juga gula aren), untuk dijadikan saus buburnya.
  • Alternatif tambahan, sirup bangau (untuk mendapatkan warna merah), juga untuk dijadikan saus buburnya.

cara-memasak-bubur-sumsum-agar-sedap-nikmat


Setelah semua bahan disiapkan, agar didapat rasa bubur yang sempurna enak, anda harus memperhatikan cara bikin bubur sumsum yang saya note di bawah ini:
  1. Panaskan santan hingga hampir mendidih. Selama proses memanaskan santan, aduk terus supaya santan tidak rusak/pecah.
  2. Tambahkan garam dan daun pandan supaya terasa sedikit asin dan beraroma wangi pandan.
  3. Setelah itu, tepung beras siap dituangkan ke santan yang masih panas. Kompor tetap menyala ya dengan api kecil. Tuangkan tepung beras sedikit demi sedikit sambil santan tetap terus diaduk.
  4. Aduk terus hingga bubur menjadi agak kental.
  5. Jika pada saat menuangkan tepung beras tadi terlihat kurang air, tambahkan air sucukupnya.
  6. Aduk terus-menerus sampai tanak (benar-benar matang)
  7. Hidangkan bubur sumsung ke pirin atau mangkuk dan beri kuah gula merah cair atau sirup bangau.

Untuk membuat saus gula merah, ini caranya:
  1. Siapkan gula merah (gula arena) 3~4 biji atau secukupnya.
  2. Iris-iris tipis agar mudah larut nantinya
  3. Rebus gula hingga cair dengan sedikit campuran air, sampai jadi saus gula.
  4. Saus gula merah siap digunakan.

cara-bikin-bubur-sumsum-enak

cara-membuat-bubur-sumsum-enak

Setelah anda tahu dan khususnya para bunda membaca resep cara buat bubur sumsum enak di sini, jangan lupa untuk dipraktekkan ya.. Resep yang saya bagikan di sini asli bikinan sendiri dan sudah tentu rasanya sangat enak dan sangat lembut terasa.

Selamat mencoba resep masak bubur sumsum ini ya..

No comments:

Post a Comment